DPRD Apresiasi Bantuan Becak Dari Presiden, Diharapkan Dapat Meningkatkan Pendapatan Abang Becak
Sidoarjo – Tanggal 21 Januari adalah hari yang bahagia bagi para penarik becak di Sidoarjo. Pasalnya pada hari itu mereka mendapatkan peremajaan armada mereka dengan becak bertenaga listrik bantuan presiden RI Prabowo Subianto.
Penyerahan 200 becak itu dilakukan di pendopo Kabupaten Sidoarjo. Mereka sangat gembira mendapatkan becak baru. Apalagi juga tanpa BBM. Kabarnya, pemerintah Kabupaten Sidoarjo akan menanggung biaya perawatannya. Sekaligus menyediakan tempat pengisian dayanya.
Menanggapi hal ini anggota Komisi D DPRD Kabupaten Sidoarjo Bangun Winarso mengapresiasi langkah presiden tersebut. Ia berharap bantuan ini dapat memberikan manfaat bagi para penerimanya.
Ia berharap bantuan tersebut dapat meningkatkan penghasilan para abang becak. Apalagi tanpa kehilangan BBM.
“Semoga bermanfaat dan dapat meningkatkan penghasilan penerima bantuan. Sehingga berdampak pada kesejahteraan nya”, ucap Bangun melalui pesan singkat.
Seperti diketahui, bantuan becak tersebut direncanakan akan berlangsung hingga tahun 2027. Dan dipastikan semua becak akan digantikan dengan becak bertenaga listrik senilai 22 juta tersebut. (her)
